Langsung ke konten utama

Rekomendasi Anime Terpopuler Sepanjang Masa Dengan Cerita Paling Menarik, Harus Ditonton!

Daya tarik pada beberapa anime yang akan kami rekomendasikan ini terletak pada alur, visual dan keunikannya.

Nah, jika kalian sedang mencari rekomendasi anime dengan alur menarik, mari simak beberapa informasi di bawah ini.


1. Attack on Titan 


Pasti kalian sudah tidak asing lagi dengan anime ini, pasalnya anime ini sangat booming di kalangan anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Anime karangan Hajime isayama ini memiliki alur yang sangat menarik, pembuatan cerita ini juga sangat detail dan rapi sehingga membuat penonton sangat terkejut dengan plot twist nya. Menceritakan umat manusia yang hidup di balik tembok setinggi 50 m, melindungi mereka dari Titan, kemudian Eren bergabung dengan pasukan pengintai untuk membalas dendam atas kematian ibunya, sepanjang jalan cerita Eren menemukan fakta mengejutkan tentang Titan dan berbagai misteri atas kebenaran. Anime ini memiliki empat season, season pertama rilis pada tahun 2013. 

Season 1 memiliki 25 episode

Season 2 memiliki 12 episode

Season 3 memiliki 22 episode

Season 4 part 1 memiliki 16 episode

Season 4 part 2 memiliki 12 episode 


2. Death Note


Anime ini rilis pada 2006 - 2007 memiliki 37 episode, bercerita mengenai tokoh utama Light Yagami pemuda SMA yang berkarakter, sangat cerdas, berpendirian dan rasa ingin tahu tinggi.

Saat sedang di kelas, dirinya tidak sengaja melihat sesuatu terjatuh dari ketinggian, setelah jam pulang sekolah dia mencari benda tersebut dan menemukan sebuah buku hitam bertulisan death note, Light membaca petunjuk pada buku tersebut, konon buku itu dapat membunuh jika menuliskan nama pada buku dan membayangkan rupa orang tersebut.

Awalnya Light menganggapnya lelucon, namun setelah dia mencoba menuliskan nama seorang kriminal yang disiarkan pada TV, orang tersebut ternyata sungguh terbunuh.

Kemudian Light mempunyai misi untuk membunuh semua kriminal guna menciptakan dunia baru yang bersih dari kejahatan. Melalui aksi teror itu Light menjadi berhadapan dengan agen FBI berinisial L, cerita berlanjut dengan sangat menarik. Anime ini sangat recommended untuk ditonton.


3. Dr. Stone


Season pertama anime ini rilis pada tahun 2019, bercerita tentang 3700 tahun setelah sebuah cahaya misterius mengubah seluruh manusia dan burung menjadi batu, senku ishigami lepas dari pembatuan, dia memiliki misi untuk membangun kembali peradaban, dia memulainya dengan melakukan eksperimen membuat cairan yang bisa melepas bebatuan. Anime ini sangat mengedukasi karena menjelaskan berbagai eksperimen sains yang menarik dan tidak membosankan. 

Anime ini sangat cocok ditonton kamu yang memiliki rasa ingin tahu tinggi, konflik cerita ini juga menarik dan diselingi dengan komedi. Saat ini Dr. stone memiliki 2 season, season 1 memiliki 24 episode, season 2 memiliki 11 episode, dan ada juga Dr. stone ryusui mengenalkan pada karakter ryusui memiliki 2 episode. Season 3 Dr. Stone dikabarkan akan tayang pada musim semi atau sekitar Maret tahun 2023 mendatang.


4. Violet Evergarden 


Setelah membaca judulnya mungkin beberapa dari kalian mengira violet Evergarden adalah anime tentang berkebun, namun dugaan kalian salah besar, anime violet evergarden menceritakan tentang kehidupan violet setelah perang berakhir, karena terbiasa dengan lingkungan perang, violet tidak mengerti kehidupan sosial dan emosi manusia. Ia diperlakukan sebagai 'senjata', maka dari itu setelah perang berakhir dia merasa kehilangan tujuan hidup. Violet ingin mengerti apa arti kata 'aku mencintaimu' yang diucapkan oleh atasannya yaitu jenderal Gilbert pada saat-saat terakhir mereka, dalam usaha mencari artinya, violet bergabung menjadi bekerja menulis surat belajar, memahami emosi manusia. Anime ini memiliki 13 episode + ova dan movie.


Berikut beberapa anime yang kami rekomendasikan, selamat menonton.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik Lagu Rumah Singgah - Fabio Asher - katakita90s.com

Lagu berjudul 'Runah Singgah'yang dibawakan oleh Fabio Asher sedang terdengar di mana-mana. Mulai dari Tiktok hingga masuk dalam 8 jajaran video musik terpopuler di YouTube. Lagu 'Rumah Singgah' sendiri menceritakan tentang perasaan seseorang yang cintanya tak terbalas. Diibaratkan seperti rumah yang hanya dijadikan tempat singgah bukan tempat tinggal. Kisah dari lagu ini sangat relate dengan kehidupan, terutama kisah para remaja. Kali ini  http://katakita90s.blogspot.com  telah merangkum lirik lagu 'Rumah Singgah'.