Langsung ke konten utama

Cara Menenangkan Hati dan Pikiran

Mungkin beberapa dari kalian bingung, bagaimana si cara menenangkan diri? Nah, pada artikel ini akan membahas cara-cara bersikap tenang. Lalu apa si pengertian bersikap tenang? Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tenang memiliki banyak arti, salah satunya tidak gelisah, tidak rusuh, tidak kacau, tidak ribut, aman dan tentram. Jadi bisa disimpulkan pengertian bersikap tenang adalah bersikap dengan tidak ceroboh atau gegabah. Sikap tenang tentunya penting dimiliki oleh setiap orang. Karena dengan bersikap tenang seseorang bisa menjadi lebih mengendalikan suatu hal dan tentunya bisa terselesaikan. Langsung saja berikut cara yang dapat kalian lakukan agar bisa bersikap lebih tenang dalam segala situasi :

1.  Atur Nafas
     Cara paling utama dan ampuh agar kalian lebih tenang yaitu dengan mengatur nafas kalian. Apabila kalian sedang emosi ataupun gelisah, cobalah atur pernafasan kalian maka dengan begitu kalian berangsur-angsur akan rileks.

2. Mengalihkan Pikiran ke Hal Yang Positif
     Cara selanjutnya yang dapat kalian lakukan adalah melakukan hal yang positif seperti berolahraga. Kalian bisa menenangkan diri dengan cara berolahraga, tidak perlu berlama-lama cukup 15 - 20 menit. Dengan berolahraga pikiran bisa teralihkan sedikit demi sedikit karena dalam kegiatan ini hormon Endorfin akan terlepas. Hormon Endorfin sendiri akan membuat perasaan seseorang lebih baik. 

3. Melakukan Meditasi
     Ketenangan bisa menjadi kunci untuk menenangkan diri. Ketenangan bisa diraih dengan cara meditasi. Kalian bisa melakukan meditasi selama 1 - 2 jam. Dengan cara ini berangsur-angsur akan lebih tenang. Jauhkan pikiran dari hal-hal negatif dan biarkan tubuh merasa puas dengan keadaan damai. Nikmatilah ketenangan yang tercipta karena keseimbangan antara perasaan dan pikiran.

4. Pergi ke Tempat Yang Disukai
     Pergi ke tempat yang kalian suka bisa menjadi alternatif untuk menenangkan pikiran. Karena rasa gelisah ataupun tidak tenang akan menjadi rasa senang ketika itu dilakukan. Ibaratnya kalian itu healing seperti ke pantai, pegunungan, mall, ataupun lainnya.

5. Membaca Buku Motivasi
     Apabila kalian merasa butuh dorongan untuk menghilangkan kegelisahan yang ada, kalian bisa membaca buku-buku yang berisi motivasi. Dengan membaca buku-buku motivasi, kalian akan menemukan semangat dan rasa percaya diri agar lebih nyaman menghadapi berbagai keadaan yang bisa membuat gelisah. 

     Itulah beberapa "Cara Menenangkan Hati dan Pikiran" yang dapat kami sajikan. Tentunya masih banyak lagi cara-cara lainnya. Cara-cara tersebut bisa membantu kalian dalam menemukan solusi dari permasalahan yang dapat membuat kalian gelisah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik Lagu Rumah Singgah - Fabio Asher - katakita90s.com

Lagu berjudul 'Runah Singgah'yang dibawakan oleh Fabio Asher sedang terdengar di mana-mana. Mulai dari Tiktok hingga masuk dalam 8 jajaran video musik terpopuler di YouTube. Lagu 'Rumah Singgah' sendiri menceritakan tentang perasaan seseorang yang cintanya tak terbalas. Diibaratkan seperti rumah yang hanya dijadikan tempat singgah bukan tempat tinggal. Kisah dari lagu ini sangat relate dengan kehidupan, terutama kisah para remaja. Kali ini  http://katakita90s.blogspot.com  telah merangkum lirik lagu 'Rumah Singgah'.